Bagi kebanyakan perempuan, memiliki rambut lembut, mudah diatur, sehat dan kuat tentu menjadi idaman.
Berkerudung atau tidak, biasanya perempuan akan tetap menginginkan rambut seperti itu dan melakukan berbagai perawatan.
Namun, seringkali perawatan yang salah malah membuat hasil yang berbanding kebalik dari yang diinginkan. Padahal, membuat rambut tampak indah tidaklah sulit dan tidak perlu ke salon.
Berikut adalah ulasannya.
1. Jangan terlalu sering memakai hair dryer atau catokan rambut.
Apabila kamu termasuk orang yang sering menggunakan hair dryer, segera lah untuk mulai meninggalkannya. Panas yang terdapat pada hair dryer dapat membuat rambutmu kering dan pecah-pecah. Keringkan rambutmu secara alami dengan kipas angin atau dengan handuk.
Jangan juga terlalu sering menggunakan catokan. Apabila kamu ingin sering-sering menggunakan catokan, maka perawatan yang kamu berikan pada rambutmu harus lebih intens lagi. Mulai lah dengan mengoleskan vitamin rambut sebelum mulai mencatok dan gunakan kembali setelah kamu selesai mencatok.
2. Lakukan creambath seminggu sekali (bila rambutmu kering).
Bila rambutmu kering, maka creambath adalah solusi yang tepat untuk melembabkan rambut kamu. Gunakan produk creambath yang bisa kamu lakukan dirumah tanpa menggunakan steamer. Selain lebih murah, kamu akan lebih leluasa menentukan produk yang tepat untuk jenis rambutmu.
3. Pakai vitamin rambut sehabis keramas.
Sehabis keramas, jangan lupa untuk selalu memakai vitamin rambut. Gunanya agar helai rambutmu kuat dan tidak menyebabkan patah.
4. Pada saat naik kendaraan bermotor, ikat/kepang rambutmu.
Ini merupakan cara yang jitu ketika kamu ingin serius merawat rambutmu. Jangan biarkan rambut tergerai pada saat naik motor. Angin akan membuat rambutmu tersibak tidak karuan dan menyebabkan kusut. Rambut akan rentan terkena polusi dari segala arah dan panas serta debu. Kepang lah rambutmu atau ikat rambutmu agak tidak kusut sehingga kamu pun akan lebih mudah mengaturnya ketika kering.
5. Jangan terlalu sering mengecat rambut.
Bila kamu aktif dalam menyemir rambut, kamu harus memberikan jeda minimal 3 bulan pada rambutmu untuk beregenerasi kembali sehingga akar rambutmu tidak rusak akibat terlalu banyak terkena amonia.
6. Perbanyak air minum kelapa.
Air kelapa sangat manjur untuk merawat kesehatan rambut. Pilihlah air kelapa asli, kalau bisa, hindari terlalu banyak pemakaian gula tambahan.
7. Lakukan perawatan dengan minyak kemiri.
Minyak kemiri yang bagus umumnya yang berwarna coklat kehitaman. Baunya memang tidak begitu enak, namun kamu bisa melakukan perawatan ini seminggu sekali minimal 2 jam sebelum kamu mandi. Ketika mandi, bilas rambutmu dan keramas untuk menghilangkan minyaknya. Minyak kemiri dipercaya sebagai pelembab jitu yang dapat merawat kerusakan pada rambutmu dan dapat menyingkirkan ketombe.
Minyak kemiri juga dapat digunakan untuk alis dan bulu mata.
0 komentar:
Post a Comment